Salam Kenal Dariku

 Sebelum benar-benar singgah atau menikmati tulisanku, aku berharap pembacaku kelak menemukan tulisan ini terlebih dahulu.

Pertama-tama, aku adalah Penelope yang sejak duduk di bangku kelas satu SD sudah menyukai buku komik. Naik kelas lima, aku mulai membaca buku novel anak-anak sebagai selingan ketika jam perpustakaan. Hingga akhirnya menjadi sebuah kebiasaan tersendiri untukku ketika jam istirahat mengunjungi perpustakaan setelah mengisi perut.

Aku tau, perkenalan semacam ini tidak diperlukan. Tapi, entah mengapa, aku merasa harus melakukannya. Katanya, akan lebih menyenangkan ketika pembaca mengenal penulisnya dengan baik. Yah, meskipun aku menginginkan hal demikian, bukan berarti kalian benar-benar berniat mengenalku, kan? Maka dari itu, aku hanya ingin kalian sekedar mengetahui siapa aku. Agar ketika kalian membaca tulisanku yang lainnya, bilamana terdapat beberapa kata maupun kalimat yang kurang berkenan—sudah tidak akan ada lagi rasa canggung maupun tidak enak.

Jadi, selamat datang di duniaku yang entah harus ku sebut apa.



Salam dariku,
Pemilik sah Pluto sekaligus seorang ARMY.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Gaya Belajar Santai Mahasiswa FKIP Unitomo Di Taman Flora